Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) merupakan satu lanskap yang memiliki peran penting dalam menyerap karbon atmosfer dan untuk konservasi biodiversitas terancam (e.g., macan tutul jawa, owa jawa, dll.). Selain itu, TNGHS juga menyediakan jasa lingkungan untuk mendukung kehidupan masyarakat di sekitar taman nasional. Aktivitas masyarakat dalam mata pencaharian (e.g., hasil hutan non-kayu dan pertanian) di sekitar taman nasional juga relatif intensif. Perambahan hutan ke dalam kawasan konservasi dan lindung seringkali masih terjadi akibat kurangnya produktivitas lahan di lahan komunitas sekitar TNGHS. Oleh karenanya, program-program dan kerja-kerja dalam meningkatkan ekosistem serta ekonomi masyarakat sekitar TNGHS perlu dilakukan.